Daftar isi
5 Bangunan Bersejarah di Jerman
OTCA.CO.ID – Membicarakan sejarah jerman memang tiada habisnya, dimana dalam setiap perjalananya selalu meninggalkan bangunan-bangunan megah dan juga monumen – monumen peringatan yang dibangun dan berdiri hingga saat ini.
Negara dengan luas wilayah sekitar 357 ribu km persegi ini merupakan rumah bagi lusinan bangunan bergaya kuno yang nggak bisa kamu jumpai di tempat lain, travelers. Bisa berkunjung ke Jerman adalah suatu kesempatan yang gak boleh dilewatin, karena hanya di negara inilah para wisatawan dapat menikmati keindahan dan kemegahan arsitektur kuno, serta suasana menakjubkan dan tak terlupakan. Yuk simak dimana aja tempat bersejarah itu:
1. Fraunkirche
Frauenkirche dibangun untuk menjadi sebuah Katedral pada tahun 1726 sebagai lambang toleransi keagamaan bagi warga Jerman dibawah pemerintahan Friedrich August I. Ciri khas dari gereja ini adalah kubah raksasanya yang menawan dengan tinggi 100 meter dan terbuat dari batu seberat 12.000 ton.
Namun, Frauenkirche juga tak luput dari pengeboman yang terjadi di kota Dresden pada Perang Dunia kedua dan dibiarkan begitu saja hingga beberapa tahun. Bangunan bersejarah ini kemudian baru dibangun ulang setelah bersatunya Jerman Barat dan Jerman Timur pada tahun 1994 dan selesai di tahun 2005.
2. Kastil Neuschwanstein, Hohenshwangau
Kastil yang terletak di kaki pegunungan Alpen ini kental dengan karakter Romanesque Revival di seluruh bagiannya. Lengkap dengan menara, kubah berornamen, ruang singgasana raja, patung-patung dan ruang pertunjukan opera. Kastil Neuschwanstein didesain oleh Christian Jank atas perintah Raja Ludwig II pada tahun 1869.
Pembangunan kastil megah ini dihentikan setelah Raja Ludwig II ditemukan tewas di kastil ini pada tahun 1886. Sejak saat itu kastil dibuka untuk umum dan berhasil menarik sekitar 61 juta pengunjung, dengan rata-rata 3 juta pengunjung setiap tahunnya.
—–
Baca Juga : FSJ Program Sukarelawan di Jerman
—–
3. Katedral Koln, Koln
Kota Koln identik dengan bangunan gereja yang luar biasa megah dan tinggi (sekitar 157 meter berikut menaranya) di tepi Sungai Rhine yang mengalir tenang. Gereja bergaya gotik itu diberi nama Katedral Koln, yang dibangun atas inisiatif Uskup Koln Rainald of Dassel. Sebagai penghormatan terhadap Tiga Raja yang menjadi saksi kelahiran Yesus Kristus ke dunia. Katedral ini dibangun pertama kali pada tahun 1248 dan baru selesai enam abad kemudian di tahun 1880.
Selain menjadi tempat persemayaman relik Tiga Raja, Katedral Koln juga menjadi tempat peristirahatan terakhir bagi para kardinal. Pemandangan Kota Koln dapat kamu nikmati dari atas menara katedral, dan dijamin bakal bikin kamu tersihir!
4. Museumsinsel, Berlin
Museumsinsel atau Pulau Museum adalah nama sebuah pulau di tengah Sungai Spree yang mengalir di Kota Berlin. Pulau Museum dibangun atas inisiatif Raja Prusia, Frederick William IV di tahun 1841 sebagai tempat perlindungan bagi karya seni dan sains. Tempat ini terbagi menjadi 5 bagian, yaitu Altes Museum yang menyimpan karya seni jaman neoklasik, Neues Museum dengan koleksi dari masa kejayaan Mesir dan masa Pra Sejarah. Alte Nationalgalerie bisa kamu kunjungi kalo ingin menyaksikan keindahan mahakarya para pelukis terkenal (Monet, Manet, Renoir, Caspar, dll.). Bode Museum yang menjadi favorit pengunjung pecinta karya seni peninggalan abad ke-19.
5. Schloss Pillnitz
Schloss Pillnitz atau Kastil Pillnitz merupakan sebuah kastil abad pertengahan yang terletak di ujung timur kota Dresden. Berada tepat di tepi sungai Elbe, kastil ini konon sudah berdiri sejak abad ke-14. Bangunannya pun mengalami beberapa perluasan yang lama kelamaan menjadi besar seperti sekarang.
Kastil tersebut kini telah menjadi sebuah museum seni dan kerajinan yang memamerkan beberapa koleksi seni bersejarah Dresden. Koleksinya berupa furnitur, keramik, dan benda-benda lain dari abad ke-13 hingga ke-20. Termasuk singgasana yang pernah dipakai oleh Raja Augustus II.
—
Nah, itu tadi 5 bangunan bersejarah di Jerman nih.. Mana yang mau kamu kunjungi dulu ?